0
Wajah-wajah Para Pemenang Olimpiade Bahasa Arab 2018



Ini adalah acara rutin MGMP Bahasa Arab MAN se Kabupaten Jombang. Seperti tahun 2017 lalu,  MGMP Bahasa Arab kembali menjalin kerjasama dengan UNWAHA Tambakberas Jombang dalam melaksanakan olimpiade kali ini, karena ada beberapa keuntungan yang bisa diambil kedua belah pihak.

Acara yang digelar hari ini Selasa, 20 Pebruari 2018 diikuti oleh kurang lebih 179 siswa siswi Madrasah Aliyah Negeri maupun swasta yang berada di kota Jombang. Acara ini mundur kurang lebih sebulan karena biasanya olimpiade dilaksanakan bulan Januari. Padatnya kegiatan MGMP diantaranya Dauroh Tadribiyah bersama Ustadz Fuad dan Ustadzah Rita bulan lalu adalah salah satu penyebab mundurnya pelaksanaan olimpiade 2018.

Pembacaan surat fatihah menjadi pembuka acara ini, dilanjutkan pembacaan ayat suci al qur'an, menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Ya Lal Wathon. Sambutan Ketua Panitia Olimpiade disampaikan oleh Bapak Drs. M.Muhdlor yang berpesan bahwa acara semacam ini akan senantiasa digelar rutin atas kerja sama dengan UNWAHA. Selanjutnya Bapak M. Wafiyul Ahdi, M.Pdi (Gus Wafi) selaku KAPRODI Bahasa Arab memberikan sambutan kedua disusul oleh Rektor UNWAHA Bapak Dr. H. Anton Muhibuddin, MP yang memberikan informasi bahwa peserta olimpiade hari ini, bila masuk UNWAHA akan mendapatkan fasilitas gratis biaya pendaftaran dan fasilitas lainnya bagi para pemenang olimpiade.

Setelah mengerjakan soal sebanyak 100 dalam babak penyisihan, para peserta dihibur band UNWAHA sambil menunggu koreksi hasil pekerjaan semua peserta. Tepat jam 14.10 diumumkan 20 peserta terbaik yang berhak masuk babak final untuk mengerjakan soal sebanyak 50. Dan  pukul 16.30 diumumkan nama-nama pemenang olimpiade sebagai berikut :

Juara 1 :NALA MAGHFIROH (MAN 5 JOMBANG)

Juara 2 : MASCHAN FADHIL MUHAMMAD (MAN 4 JOMBANG)

Juara 3 : FAJAR AMINUN NAJIB (MAN 4 JOMBANG)

Juara 4 (Harapan 1) : ALFINA NAZUWA ZAFIRA (MAN 6 JOMBANG)

Juara 5 (Harapan 2) : M. FAUZAN (MA UNGGULAN WAHAB HASBULLAH)

Juara 6 (Harapan 3) : AZIZATUL FATIHATIR RIZQIYAH (MAN 4 JOMBANG)

Demikianlah nama-nama pemenang Olimpiade Bahasa Arab MAN se Jombang tahun 2018 ini. Semoga acara ini bisa menjadikan Bahasa Arab sebagai bahasa asing favorit dikalangan siswa-siswi madrasah se Jombang khususnya.

 

Posting Komentar

 
Top